Suster Boni ikut makan malam bersama dengan Ketua Umum Kill Covid-19 Adharta Ongkosaputra

Suster Bonifasia SFS (Suster Fransiskan Sukabumi) menyambut suka cita kunjungan Ketua Umum Kill Covid-19 Adharta Ongkosaputra yang berkunjung dan akan mengadakan bakti sosial edukasi untuk anak-anak yatim piatu di Panti Asuhan Santo Yusup (PASY) SIndanglaya, Cipanas.

Menariknya Adharta hadir di PASY, Sabtu (18/3/2023) untuk ikut merayakan HUT ke-75 PASY pada Minggu (19/3/2023).

Suster Boni mengatakan, tentunya mengalami suka duka ketika mengajar anak-anak yatim piatu, khususnya anak-anak perempuan di PASY..

Suster Boni tak sungkan berbagi cerita mengenai relasi dirinya dengan anak-anak di PASY. “Lebih banyak sukanya,” ucapnya ramah di PASY, Sabtu (18/3/2023).

Ia menyebut bahwa dirinya juga banyak belajar dari anak-anak di PASY bagaimana memahami teknologi digital.

“Anak-anak zaman sekarang memahami teknologi canggih, seperti internet jadi saya perlu belajar dari mereka,” katanya.

Suster Boni menyampaikan apresiasi kepada anak-anak PASY yang membuat dirinya “melek” teknologi sehingga bisa digunakan untuk kegiatan positif.

Adapun Adharta berbagi kasih dengsn membagikan 300 roti untuk pengurus dan anak-anak PASY pada Sabtu. Sementara pada Minggu, ia akan mengadakan baksos edukasi untuk 230 anak-anak PASY. (Gabriel)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published.