Hamburg with Love

Sore hari Kota Jakarta cerah sekali tidak ada hujan
Akhir bulan Januari 2020 semua warga Jakarta di bayangi kondisi banjir yang sangat merugikan masyarakat umum
Satu hal yang mungkin sulit di atasi adalah kemacetan
Dalam perjalanan menuju Airport jalan tol macet sekali saya harus mampir rumah ambil kopor lalu menuju bandara Terminal 3
Saya akan terbang dengan Turkish Airways TK 57 menuju kota Hamburg Jerman dan akan transit 3 jam di kota cantik Istambul dulu dikenal dengan Konstantinopel yang artinya central of the world
Memang kota Konstantinopel pernah menjadi pusat Agama Katolik di dunia yang sekarang berada di Vatican Italy
Penerbangan lebih kurang dengan durasi 20 jam cukup melelahkan
Saya sendiri dulu suka jalan jauh terbang sana sini tanpa lelah tapi faktor U memang tidak bisa dipungkiri
Dari masuk terminal sampai di gate boarding saja saya sudah ngos ngosan
Tapi bisa dimaklumi
Perjalanan diatas pesawat saat berada di atas Mumbai India hampir 2 jam cuaca sangat buruk dan goncangan cukup kuat
Hiburan dan makanan cukup membuat hati senang apalagi ada wifi sepanjang perjalanan

Tujuan kota Hamburg Jerman
Memang beberapa tahun lalu saya punya pengalaman pahit
Kota besar kedua di Jerman setelah Berlin ini disebut kota paling aman di dunia
Tapi saya di copet atau di rampok di sebuah restoran Francis Karner
Dimana semua benda penting hilang musnah uang tunai dompet dan Kamera kesayangan saya dan paling parah adalah Paspor
Karena di Hamburg kita hanya ada Konsul tidak ada kedutaan
Tapi akhirnya Paspor saya keluaran KJRI Hamburg
Jadi kenangan setiap kali lihat paspor saya

Hamburg kota indah bersih dan cantik sekali
Ini kota pergudangan terbesar di dunia dan juga pelabuhan besar sekali
Buat orang tertentu ini kota pelajar bagi pelaut tangguh di dunia.

Destinasi saya adalah sebuah pabrik raksasa BORSIG karena kami mendapat pekerjaan dari PT Pupuk Kaltim untuk membawa Amonia Convertter yang besar sekali dan berat sekali lebih dari 200 ton dari Hamburg menuju kota PKT yakni Bontang di Kalimantan Timur

Sesungguhnya saya kurang tertarik jalan jauh ke eropa ini karena jalan sendiri dan tanpa persiapan yang matang
Tetapi tujuan utama untuk mengunjungi Client dan juga partner bisnis di kota kota Jerman seperti Berlin Frankfurt dan Munchen
Semua kota Industri maju dan sangat berperan di dunia

Hamburg tujuan pertama dan akan mencatat sebuah sejarah baru bagi kemajuan perusahaan saya
Yang sudah cukup lama tidur tanpa ada pekerjaan yang menguntungkan
Mungkin awal 2020 memberikan pengharapan baru

Sejak sekolah SMA saya ber cita-cita hidup di Hamburg
Persiapan di Gothe Institute cukup panjang sampai level M sayangnya waktu berlalu 45 tahun semua sudah terlupakan
Kali ini saya kunjungi kota Hamburg mungkin juga sebagai pelepasan rindu

Hamburg buat saya memiliki arti penting karena Kota ini beberapa kali menyumbangkan pendapatan perusahaan kami
Hamburg jadi ingat hamburger
Nah makanan di kota ini enak enak cuma sulit cari makanan yang halal ya
Kata orang harga beer disini lebih murah dari air minum mineral
Ya kenyataan nya begitu
Kuliner dan kunjungan wisata tentu sangat menarik
Saya akan telusuri perjalanan dari Borsig ke Hamburg melalui sungai Elbe dan disini akan menikmati pemandangan indah sekali

Hamburg buat saya merupakan kota Liturgis karena keluarga atau teman disini semua rata rata orang Katolik yang taat
Yaaa bahkan hampir semua diskusi penbicaraan pasti menyinggung soal ke katolikan
Beda dengan Italia
Di Hamburg umatnya lebih fokus kepada pembangunan solidaritas

Sejak minggu lalu saya berkomunikasi dengan beberapa teman di Hamburg mereka selalu tanya bagaimana agama Katolik di Indonesia
Karena banyak berita Hoax mengatakan minoritas di Indonesia di telan habis
Tapi saya juga bisa bercerita bahwa indonesia punya Pancasila sebagai The Way of Life
Sonny seorang sahabat saya sangat tertarik dengan Pancasila
Karena di eropa tidak ada yang kenal Pancasila
Apalagi kalau di urai panjang lebar dan menjadi filosopi bangsa
Menarik sekali katanya

Cucu saya Opi bisa hafal seluruh sila Pancasila cerita saya kepada mereka dan saya kirim Video clip
Opi bisa hafal Pancasila

Buat orang eropa yang menarik buat mereka hanya satu yakni Persatuan Indonesia
Yang lain itu semua katanya lebih banyak retorika
Indonesia ada 17.000 pulau
1000 bahasa
100 suku bangsa
Bagaimana menyatukannya
Inilah keajaiban dunia lebih dari kisah menara Bibel
Semua negara di eropa ber cita cita jadi satu melalui uni eropa tapi tidak pernah berhasil
Otu kisah brexit lebih seru lagi
Tapi saya nyletuk bahwa persatuan Indonesia punya konsekwensi
Apa itu ?
Logistik nya MAHAL
Semua tertawa
Hahahahahah
Itu juga keuntungan perusahaan saya di bidang logistik

Mungkin saya harus belajar di Hamburg sebagai pusat dunia Logistik
Wallahu’alam

Adharta