Singapore to with Love

Oleh : Adharta
Ketua Umum
Killcovid-19

Singapura
Minggu 11 Desember 2022

Mengambil keputusan ke Singapura untuk berobat Check Up
Pesawat Batik Air menyentuh Landasan Pacu Changi Airport
Mengenang 42 tahun lalu 1980
Saya harus datang di Singapura dan di rawat lebih kurang 3 tahun lamanya
Karena kondisi badan hampir lumpuh diakibatkan Tyroid Toxicosis
Dokter Tambyah almarhum yang menemukan sakit saya dan harus di rawat dan akhirnya di operasi diangkat beberapa bagian kelenjar tyroid
Sejak saat itu saya bisa kembali Normal
Bisa kawin punya anak 3 laki laki semua dan sekarang 7 cucu
Saya bekerja juga cukup lama di Singapura bersama Sembawang Corporation
Dan banyak sekali kawan kawan di Singapura yang mendukung pengobatan Perawatan Saya dan keluarga
Inilah Cinta yang saya terima dari Tuhan
Kemarin saya tiba di Singapura untuk melakukan Check Up rutin
Karena sejak 2019 dan 2020 saya dua kali menghadapi serangan jantung
Di rawat di Rumah Sakit Mt Elisabeth Novena
Bersama Dokter Niko Wanahita
Dokter asal Indonesia ahli Jantung dan sudah seperti keluarga sendiri

Waktu berjalan begitu cepat
Bagaimanapun Cinta yang saya dapat dari Singapura menjadi satu untaian mutiara
Ber turut turut dan tentu tidak akan di lupakan selama masa hidup saya

Saya juga berjuang berharap bahwa Indonesia Bisa mengikuti jejak Singapura
Dalam dunia Medis
Kita tidak ketinggalan teknologi tapi kita kekurangan Sumber daya manusia yang bisa mengawal

Program Pastoral care perlu di berikan di setiap rumah sakit
Bahwasannya
Perawatam pasien itu bukan saja di Rumah Sakit tetapi justru setelahnya
Baik untuk Pasien maupun keluarga
Banyak pasien keluar rumah sakit bukan dengan senyum tetapi wajah kecut dan caci maki bahkan timbul benci kepada Rumah Sakit yang merawatnya
Disisi lain Rumah Sakit selalu cari Alasan
Bahwa perawatan yang diberikan sudah sesuai stamdard

Saya selalu sampaikan ke Manajemen Rumah Sakit bahwa selama pasien itu complain dan tidak puas maka itu 100 persen kesalahan ada di Rumah Sakit
Kalau tidak percaya saya
Perlu pendidikan ulang lagi
Demi memajukan Rumah Sakit Di Indonesia

Program kita masih banyak seperti Medical Tourism dan Medical Senior Assurance
Perlu mendalamai program ini

Semua di kembalikan kepada kemauan kita kesadaran kita untuk mau maju atau mempertahamkan egocentris kita merasa sudah hebat tinggal pilih saja

Singapura
Cinta mu memberikan saya hidup
Untuk membuat bangkit dari keterpurukan

With love

Adharta